Home > News

Malaysia Open 2023: Chico Nyaris Kalah Lawan Pemain Veteran Denmark

Pemain tunggal putra Indonesia nyaris kalah melawan pemain veteran Denmark, Hans Kristian Vittinghus di babak pertama Malaysia Open 2023.
Pemain tunggal putra Indonesia nyaris kalah melawan pemain veteran Denmark, Hans Kristian Vittinghus di babak pertama Malaysia Open 2023.
Pemain tunggal putra Indonesia nyaris kalah melawan pemain veteran Denmark, Hans Kristian Vittinghus di babak pertama Malaysia Open 2023.

Pemain tunggal putra Chico Aura Dwi Wardoyo sukses memetik kemenangan dan melaju ke babak kedua turnamen bulutangkis Malaysia Terbuka 2023. Di babak berikut, mereka akan bersua pemain asal India yang pasti lebih berat lagi.

Dalam pertandingan babak pertama turnamen BWF World Tour Super 1000 yang dihelat di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Rabu (11/1) sore, Chico harus mengeluarkan seluruh kemampuan terbaik. Lewat perjuangan tanpa lelah, juara Malaysia Masters 2022 ini akhirnya menang rubber game atas Hans dengan skor 21-11, 16-21, 25-23.

"Alhamdulillah bisa main baik dan menang. Tadi di gim pertama saya bisa mengeluarkan semua kemampuan. Cuma di gim kedua, saya banyak mati sendiri. Saya juga gagal beradaptasi dengan hembusan angin yang begitu kencang," kata Chico.

Pada gim ketiga Chico kembali bisa lebih mengontrol permainan. Dia juga bisa lebih menyerang. Meski sempat tegang, dia bisa tampil lebih tenang dan fokus untuk memenangi pertarungan.

"Pada poin-poin kritis di gim ketiga, saya berinisiatif lebih menyerang. Karena takut keluar, poin terakhir yang saya dapat juga lewat smash yang saya arahkan ke tengah dan tidak bisa dikembalikan lawan," ujar Chico.

Menurut Chico, Hans juga bermain begitu baik. Pemain Denmark ini memiliki pengalaman segudang dan pertahanannya juga kokoh. "Dia ulet. Defence-nya juga kuat," tutur Chico.

Di babak kedua, Kamis (12/1), Chico sudah dinanti Prannoy HS. Pemain asal India ini di babak pembuka menggusur kompatriotnya, Lakshya Sen dengan 22-24, 21-12, 21-18.

"Menghadapi Prannoy, saya harus lebih sabar dan siap bekerja keras. Dia juga memiliki stroke bagus. Saya tidak boleh main buru-buru untuk segera mematikan permainan. Maklum, serangan lawan juga bagus. Saya harus bisa menikmati permainan dan enjoy agar seluruh kemampuan saya bisa keluar semua," tutur Chico.

× Image