Pecinta Bulutangkis Shock, Marcus Gideon Ada di Video Bareng Komandan TKN Prabowo-Gibran
Badmintonews.id, JAKARTA -- Sebuah video yang dirilis akun Instagram resmi Tim Kemenangan Nasional (TKN) Fanta pada Ahad (4/2/2024) lalu menghebohkan para pecinta bulutangkis di Indonesia. Ini karena eks pemain peringkat 1 dunia, Marcus Fernaldi Gideon ada dalam video TKN untuk mendukung Prabowo-Gibran.
Video diawali Komandan TKN Fanta, Arief Rosyid Hasan yang mengatakan siapa bilang anak muda tidak tahu apa. Arief juga mengatakan siapa bilang anak muda itu receh.
"Siapa bilang anak muda receh. Siapa bilang anak muda nggak tahu apa-apa. Sini gw kasih tahu, ada Marcus Gideon. Ranking 1 dunia selama 5 tahun berturut," kata Arief dalam video yang dikutip Senin (5/2/2024).
Arief pun bertanya kepada Marcus Gideon apa harapannya ke depan. Marcus pun menjawab agar bulutangkis di Indonesia semakin maju. Marcus juga meminta agar ketua umum PBSI lebih fokus mengurusi bulutangkis.
"Harapannya semoga bulutangkis Indonesia makin maju, talenta di daerah makin merata, dan ketua umumnya makin cinta dan fokus ngurusin bulutangkis," kata Marcus.
"Ketua umumnya nggak usah yang lain, elu aj," kata Arief. Marcus pun tertawa melihat pernyataan Arief tersebut.
Netizen pun banyak berkomentar terkait keberadaan Marcus Fernaldi di video tersebut. "Bentar, bentar, bang Marcus bukannya ASN kah? Kalau ASN memang boleh ikut kampanye seperti ini," kata seorang netizen.
Meski begitu, ada netizen yang berseloroh Marcus berpisah dengan Kevin karena perbedaan capres yang didukung. Marcus mendukung Prabowo-Gibran, sedangkan Kevin mendukung Ganjar-Mahfud.
Seperti diketahui Kevin merupakan mantu dari Ketua Umum Perindo Hary Tanoesudibjo. Sedangkan Perindo menjadi salah satu partai yang mengusung Ganjar-Mahfud bersama PDIP.