Home > News

Australia Open 2024: Ester Nyaris Samakan Prestasi Gregoria

Pemain tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo nyaris menjadi juara di Australia Open 2024.
Pemain tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo. Ester nyaris menjadi juara di Australia Open 2024. (Sumber foto: PBSI)
Pemain tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo. Ester nyaris menjadi juara di Australia Open 2024. (Sumber foto: PBSI)

Badmintonews.id, SYDNEY -- Pemain tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo nyaris menjadi juara di Australia Open 2024. Ester dikalahkan pemain senior Jepang, Aya Ohori di partai final, Ahad (16/6/2024).

Sejak awal gim pertama, Ester menunjukkan jiwa petarungnya dan tampil nothing to lose. Justru ini membuat serangan-serangannya mampu menembus pertahanan Aya. Ester unggul 11-8 dan merebut gim pertama dengan meyakinkan, 21-17.

Dominasi permainan Ester terus ditunjukkan di gim kedua dengan unggul 11-9 di paruh gim. Sayangnya, saat unggul 16-14, Ester justru melakukan sejumlah kesalahan sendiri dan berbalik tertinggal 16-19. Aya yang berada di atas angin, terus menyerang dan memaksakan rubber game dengan merebut gim kedua dengan 19-21.

Aya menemukan momentumnya di gim ketiga. Ester justru terlihat kewalahan dengan terus melakukan kesalahan sendiri. Aya unggul jauh 6-11 di paruh gim.

Ester tak menyerah. Ester tetap berupaya mengejar ketertinggalan hingga 16-18. Sayangnya, Aya sudah menemukan kepercayaan dirinya lagi dan memenangkan pertandingan dengan 16-21. Ester pun harus puas menjadi runner up.

Padahal jika Ester mampu menjuarai Australia Open 2024 yang memiliki level Super 500, akan menyamakan prestasinya dengan seniornya, Gregoria Mariska Tunjung. Pada 2023 lalu, Gregoria menjuarai Kumamoto Masters 2023 Super 500.

Saat ini, Ester baru berusia 18 tahun dan sudah menjadi tunggal kedua Indonesia di Piala Uber 2024 lalu.

× Image