Pelatih: Daniel/Fikri dan Leo/Bagas Sudah Bagus, Fajar/Rian Justru Menurun
Badmintonews.id, CHANGZHOU -- Pelatih ganda putra mengevaluasi 3 pasangan yang gagal memberikan gelar di China Open 2024. Thomas Indratjaja selaku Asisten Pelatih Ganda Putra mengatakan, untuk Leo/Bagas dan Fikri/Daniel secara keseluruhannya sudah cukup baik.
"Mereka bisa bersaing dan mengalahkan unggulan yang pengalaman berpasangannya lebih lama dan peringkatnya lebih di atas," kata Thomas.
Thomas mengakui, tapi memang perlu waktu untuk bisa lebih kuat dan konsisten. Latihan lebih banyak untuk memperbaiki kualitas, kekompakan dan chemistri di lapangan.
"Juga harus bisa mengatasi rasa grogi di lapangan terutama di poin-poin penting atau kritis," kata dia.
Sebaliknya, untuk Fajar/Rian memang Thomas melihat kondisinya belum maksimal. "Masih ada beberapa turnamen tersisa tahun ini, semoga mereka bisa kembali ke performa terbaik untuk bisa amankan tiket World Tour Finals," kata Thomas.
Di China Open 2024, langkah terjauh dicapai Daniel/Fikri yang terhenti di babak semifinal. Sedangkan Fajar/Rian di perempat final dan Bagas/Leo di babak kedua.