Home > News

Indonesia Masters 2025: PBSI Realistis Soal Target Gelar Juara

Pemain tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting berambisi rebut gelar juara di Indonesia Masters 2025.
Pemain tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting berambisi rebut gelar juara di Indonesia Masters 2025.
Pemain tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting berambisi rebut gelar juara di Indonesia Masters 2025.

Badmintonews.id, JAKARTA -- Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) Ricky Subagja mengatakan realistis dalam menetapkan target di Daihatsu Indonesia Masters 2025 yang dihelat di Istora Senayan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, 21-26 Januari 2025.

Salah satu hal yang ia garis bawahi adalah PBSI berharap para pebulu tangkis Indonesia dapat memperbaiki prestasi dari edisi sebelumnya yang memenangkan satu gelar atas nama Leo Rolly Carnando dan Daniel Marthin di nomor ganda putra.

"Ya kalau target, ya tadi saya sampaikan ya realisasi harusnya bisa raih juara," kata Ricky pada jumpa pers Indonesia Masters 2025 di Hotel Pullman, Jakarta, Selasa.

Dari segi persiapan, Ricky mengatakan pebulu tangkis Indonesia mempunyai waktu yang cukup untuk meraih gelar juara lebih banyak di Indonesia Masters 2025.

Sebanyak dua turnamen awal tahun, yaitu di Malaysia dan India juga ia harapkan dapat menjadi ajang pemanasan yang tepat untuk pebulu tangkis Indonesia agar tampil maksimal di hadapan pendukungnya sendiri di Indonesia Masters.

"Walaupun di awal Januari itu ada tiga event sepertinya beruntun, tetapi memang kita sudah membagi. Memang kita sebagai tuan rumah ini kita juga harus lebih, apa ya, ya yang pertama harus lebih baik," kata dia.

Kata Ricky, nomor tunggal putra yang akan diisi oleh Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie, memiliki peluang besar untuk juara. Pada edisi sebelumnya, Ginting terhenti di semifinal, sedangkan Jonatan terhenti di babak awal 32 besar di Indonesia Masters 2024.

Selain nomor tunggal putra, nomor tunggal putri yang diperkuat Gregoria Mariska Tunjung juga mempunyai peluang yang sama. Apalagi, pebulu tangkis 25 tahun itu juga menjaga performanya, salah satunya menjadi runner up di Kumamoto Masters Jepang setelah meraih perunggu di Olimpiade Paris 2024.

"Tunggal putra baik Ginting ataupun Jojo ya memang menurut saya sangat besar peluangnya," kata pria 53 tahun itu.

"Jadi Grego pun sama ya, tunggal putri, beberapa event setelah Olimpiade pun sebetulnya grafik juga baik. Tetapi sekali lagi tinggal memanfaatkan sisa waktu yang ada juga di awal Januari sekali lagi ada beruntun," tambah dia.

Selain memaparkan target juara untuk para pebulu tangkisnya, Ricky juga menargetkan Indonesia bisa menjadi tuan rumah yang baik pada Indonesia Masters 2025.

"Kedua, kita harus tekankan kembali, sebagai tuan rumah kesiapannya harus lebih," tutup dia.

Pemain tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menargetkan gelar juara di Indonesia Masters 2025. Ginting ingin mengulangi prestasi yang sebelumnya juga diraih di Indonesia Masters 2018 dan 2020.

"Pastinya dengan adanya im 2025, pastinya saya pribadi punya target, pengen bawa kenangan manis 2018 dan 2020 saya jadi juara di Indonesia Masters semoga bisa terulang di awal tahun," kata Ginting dalam jumpa pers, Selasa (26/11/2024).

Seperti diketahui, sektor ganda putra sangat mendominasi dalam berjalannya turnamen Indonesia Masters. Sejak Indonesia Masters 2013 hingga 2023, Indonesia selalu merebut gelar juara ganda putra. Indonesia hanya kehilangan gelar di Indonesia Masters 2021 yang direbut wakil Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Setelahnya, gelar juara ganda putra Kembali ke tangan Indonesia. Di Indonesia Masters 2022 diraih Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto serta Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang merebut dua gelar beruntun pada 2023-2024.

× Image