WTF 2024: Fajar/Rian dan Sabar/Reza Sajikan Pertarungan Sengit
Badmintonews.id, HANGZHOU -- Dua pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani menyajikan pertarungan sengit di BWF WTF 2024. Fajar/Rian menang dengan 28-26 dan 21-18, Rabu (11/12/2024).
"Pertama-tama bersyukur alhamdulillah bisa diberikan kemenangan. Tidak mudah karena Sabar/Reza sedang naik daun, pencapaian mereka tahun ini sangat luar biasa. Mereka sedang dalam kepercayaan diri yang tinggi," kata Fajar.
"Walau menang, kami tidak cukup puas karena masih banyak melakukan kesalahan sendiri. Kami belum menemukan permainan terbaik. Kami beruntung di gim pertama tadi bisa mengambil keunggulan," kata dia.
Menurut Fajar, Sabar/Reza bisa lolos ke World Tour Finals merupakan sebuah pencapaian yang sangat baik. "Mereka di luar pelatnas dengan fasilitas dan sparring partner yang terbatas tapi bisa membuktikan diri. Salut untuk mereka," kata Fajar.
Sementaraa, Sabar mengatakan, ini merupakan pengalaman baru bagi dia dan Reza bermain di World Tour Finals. "memang disayangkan harus bertemu teman sendiri di pembukaan. Tapi secara keseluruhan kami cukup senang bisa menampilkan yang terbaik. Harus diakui Fajar/Rian jauh lebih baik hari ini," kata dia.
Untuk besok, dia dan Reza harus lebih fokus. Pengalaman melawan Fajar/Rian sangat berharga. "Semoga bisa merebut kemenangan di pertandingan berikutnya," kata Sabar.