Home > News

All England 2025: Rehan/Gloria Balas Kekalahan di Final Orleans Masters

Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emmanuelle Widjaja berhasil membalas kekalahan di final Orleans Masters 2025 di babak kedua All England.
Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emmanuelle Widjaja berhasil membalas kekalahan di final Orleans Masters 2025 di babak kedua All England. (PBSI)
Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emmanuelle Widjaja berhasil membalas kekalahan di final Orleans Masters 2025 di babak kedua All England. (PBSI)

Badmintonews.id, BIRMINGHAM -- Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emmanuelle Widjaja berhasil membalas kekalahan di final Orleans Masters 2025 di babak kedua All England. Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja mengalahkan Jasper Toft/Amalie Magelund dari Denmark dengan 21-16, 20-22, 21-12, Kamis (13/3/2025)

"Di gim pertama kami mau ambil dulu memang jadi kami memanfaatkan keunggulan dari servis dan itu berhasil," kata Gloria.

"Di gim kedua memang diakui itu kesalahan kami sendiri, terlalu terburu-buru mau menyelesaikan permainan. Di gim ketiga kami coba lebih tenang lagi, meredam emosi, karena kami mau revans dari mereka setelah kekalahan minggu lalu di final Orleans," kata dia.

Rehan menambahkan, hari ini dia dan Gloria lebih fokus ke pola permainan yang diinginkan. Mereka tidak mau terbawa pola main lawan.

Seperti diketahui, lawan Rehan/Gloria di perempat final yaitu pasangan baru China, Feng Yan Zhe/Wei Ya Xin. "Besok di perempatfinal kami mau tampil lepas tanpa beban," kata Rehan.

× Image