Home > News

Korea Terbuka 2022: All Indonesian Finals Gagal Tercipta di Ganda Putra

Indonesia meloloskan tiga pasangan ganda putra ke babak semifinal turnamen Korea Terbuka 2022. Namun Indonesia gagal menciptakan All Indonesian Finals karena unggulan dua, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan kalah di semifinal, Sabtu (9/4/2022).
Indonesia meloloskan tiga pasangan ganda putra ke babak semifinal turnamen Korea Terbuka 2022. Namun Indonesia gagal menciptakan All Indonesian Finals karena unggulan dua, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan kalah di semifinal, Sabtu (9/4/2022).
Indonesia meloloskan tiga pasangan ganda putra ke babak semifinal turnamen Korea Terbuka 2022. Namun Indonesia gagal menciptakan All Indonesian Finals karena unggulan dua, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan kalah di semifinal, Sabtu (9/4/2022).

Indonesia meloloskan tiga pasangan ganda putra ke babak semifinal turnamen Korea Terbuka 2022. Namun Indonesia gagal menciptakan All Indonesian Finals karena unggulan dua, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan kalah di semifinal, Sabtu (9/4/2022).

Di semifinal, Hendra/Ahsan dikalahkan pasangan muda tuan rumah, Kang Minhyuk/Seo Seungjae dalam pertarungan tiga gim, 16-21, 21-17 dan 9-21. Dengan kekalahan ini, Hendra/Ahsan gagal mengamankan gelar untuk Indonesia.

Di babak final, Kang/Seo akan melawan pasangan Indonesia lainnya yaitu unggulan empat, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Di semifinal, Fajar/Rian yang merupakan juara bertahan Korea Terbuka 2019 mengalahkan juniornya yang juga juara All England 2022, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.

Selain di ganda putra, Indonesia juga berpeluang untuk menambah gelar di tunggal putra melalui unggulan tiga, Jonatan Christie. Di semifinal, Jonatan mengalahkan unggulan lima dari India, Srikanth Kidambi dengan 21-19 dan 21-16.

Di babak final, Jonatan akan melawan pemain nonunggulan dari Cina, Weng Hong Yang. Saat ini, Weng Hong Yang merupakan pemain berperingkat 156 dunia. Kedua pemain ini belum pernah bertemu di turnamen resmi.

× Image