Home > News

Hayom Rumbaka: Piala Presiden Jadi Ajang Ratakan Kekuatan di Daerah-Daerah

Piala Presiden dinilai menjadi ajang untuk meratakan kekuatan di seluruh daerah.
Piala Presiden dinilai menjadi ajang untuk meratakan kekuatan di seluruh daerah.
Piala Presiden dinilai menjadi ajang untuk meratakan kekuatan di seluruh daerah.

Mantan pemain nasional yang kini jadi pelatih PB Djarum dan Jawa Tengah, Dionysius Hayom Rumbaka mengatakan Piala Presiden menjadi ajang untuk meratakan kekuatan di seluruh daerah.

"Secara keseluruhan, Piala Presiden salah satu ajang untuk mengumpulkan semua provinsi biar kita tahu semua kekuatannya, dari Sumatra, Sulawesi. Meski masih yang kelihatan tetap dari Jawa. Ya masih ada kelihatan lah jaraknya," kata Hayom kepada Republika.

Dengan adanya Piala Presiden, lanjut Hayom, jadi momen untuk meratakan kekuatan bulu tangkis hingga ke daerah-daerah. Sehingga ada saling berbagi ilmu antara yang dari Jawa dengan yang dari luar Pulau Jawa, dan juga sebaliknya.

"Jadi saling belajar juga. Karena ada gap antar mereka ini. Saya harap bisa menjadi lebih merata lagi," kata Hayom.

Maka itu, usai Piala Presiden 2022 di GOR Nanggala, Cijantung, Jakarta Timur ini, untuk tahun-tahun selanjutnya bisa digelar di daerah-daerah. "Agar di daerah-daerah juga bisa merasakan. Di Kalimantan dan Sulawesi juga boleh tuh," kata Hayom.

× Image