Laga Indonesia Tentukan Juara Umum Hylo Open 2022
Wakil empat negara menguasai babak final turnamen Hylo Open 2022. Di antaranya Indonesia yang mengirimkan dua wakilnya. Di tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting akan melawan wakil Cina Taipei Chou Tien Chen.
Di ganda campuran, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati akan melawan pasangan baru Cina, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping.
Dua laga ini akan menentukan siapa negara yang menjadi juara umum di turnamen Hylo Open 2022. Pasalnya di tiga laga final lainnya terjadi pertarungan sesama negara.
Di tunggal putri, Cina dipastikan merebut gelar juara antara Zhang Yi Man dan Han Yue. Di ganda putri, dua wakil Thailand merangsek ke partai puncak yaitu Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai melawan juniornya, Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard.
Di ganda putra pun terjadi pertarungan sesama Cina Taipei yaitu antara Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan melawan Lu Ching Yao/Yang Po Han.
Cina dan Cina Taipei akan memperebutkan juara umum di laga melawan wakil Indonesia. Namun sebaliknya, jika dua wakil Indonesia memenangkan laga final, maka Indonesia lah yang menjadi juara umumnya.