Orleans Masters 2023: Tak Hanya Gagal All Indonesian Final, Gelar Ganda Campuran Juga Gagal
Dua pasangan ganda campuran Indonesia kalah di babak semifinal Orleans Masters 2023, Sabtu (8/4/2023). Tak hanya gagal menciptakan All Indonesian Final, Indonesia juga gagal meraih gelar juara di ganda campuran.
Kekalahan pertama dialami Adnan Maulana/Nita Violina Marwah. Mereka dikalahkan wakil Cina Taipei, Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin dengan 18-21, 21-17 dan 12-21.
Kekalahan juga dialami unggulan empat Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati yang justru tampil antiklimaks di babak semifinal. Mereka dikalahkan dengan mudah oleh wakil Malaysia unggulan tujuh, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei dengan 10-21 dan 16-21.
Indonesia masih menyisakan wakilnya di ganda putri melalui Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari yang akan melawan wakil Cina, Liu Sheng Shu/Tan Ning.
Indonesia juga memastikan meraih satu wakil di babak final ganda putra. Setelah dua pasangan Indonesia saling berhadapan di semifinal yaitu unggulan dua Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin melawan unggulan tiga Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.