Malaysia Masters 2023: Usai Kaki Kram, Christian Adinata Tetap Lanjutkan Kemenangan
Pemain tunggal putra Indonesia, Christian Adinata lanjutkan tren kemenangan usai mengalami kaki kram di babak kualifikasi. Di babak pertama, Adinata mengalahkan pemain Thailand, Kantaphon Wangcharoen dengan 16-21 dan 17-21, Rabu (24/5/2023).
"Pertama-tama mengucap syukur bisa tampil maksimal tanpa kendala apapun sampai terakhir. Pastinya senang dengan penampilan hari ini. Semalam sudah evaluasi dengan pelatih dan menonton video lawan seperti apa permainannya. Di lapangan saya berhasil menerapkan strateginya," kata Adinata.
Adinata melanjutkan, strategi dia dengan terus mengontrol lawan dan banyak melakukan serangan. Jadi tidak banyak main dengan tempo pelan dan harus lebih cepat temponya.
"Kondisi saya sudah lebih baik daripada kemarin, recoverynya dengan makan dan istirahat yang bagus. Saya juga dibantu dengan fisioterapi dan massage, sehingga hari ini bisa kembali prima," kata Adinata.
Di babak kedua, Adinata yang berperingkat 57 dunia ini akan melawan pemain Denmark, Magnus Johannesen yang berperingkat 36 dunia. Rekor pertemuan 2-1 dengan keunggulan Adinata. Namun pertemuan terakhir di Orleans Masters 2023 dimenangkan Magnus.
Kemenangan juga diraih unggulan tiga Jonatan Christie. Pemain yang akrab disapa Jojo ini harus bermain tiga gim untuk mengalahkan pemain Cina Taipei yang lolos dari kualifikasi Chi Yu Jen dengan 16-21, 21-18 dan 21-16.