Indonesia Dipastikan Tanpa Gelar di Jerman Terbuka 2022
Indonesia dipastikan tanpa membawa gelar juara di turnamen Jerman Terbuka 2022. Dua wakil Indonesia tersisa di ganda campuran kalah dari lawan-lawannya di babak perempat final.
Adnan Maulana/Michelle Chrystine Bandaso kalah dari wakil Skotlandia, Adam Hall/Julie Macpherson dengan 17-21, 21-14 dan 18-21. Sedangkan Rinov Rivaldi/Pitha Haningtyas Mentari dikalahkan unggulan lima dari Inggris, Marcus Ellis/Lauren Smith dengan 21-16, 16-21 dan 19-21.
Dengan dua kekalahan ini, Indonesia tidak memiliki satu wakil pun di babak semifinal turnamen Jerman Terbuka 2022. Pada tahun lalu, Indonesia meraih satu gelar juara melalui Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Di ganda putra, Indonesia hanya mengirimkan satu wakilnya yaitu unggulan empat Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Tapi mereka takluk di babak kedua oleh pasangan Cina, He Ji Ting/Zhou Hao Dong dengan 15-21, 21-17 dan 14-21.
Setelah turnamen ini, para pemain Indonesia akan melanjutkan tur Eropa ke All England pada pekan depan. Indonesia akan menurunkan lebih banyak pemain di turnamen bulu tangkis tertua tersebut.